Gangguan kesehatan mental perlu diwaspadai dan dikenali sejak dini. Hal ini akan memudahkan penanganannya sehingga bisa dilakukan secara tepat dan cepat. Masalah kesehatan mental ini sendiri sangat beragam.
Mengenal Jenis Gangguan Kesehatan Mental
Berikut ini adalah beberapa jenis masalah kesehatan mental yang penting untuk Anda ketahui.
Depresi
Salah satu gangguan psikologis yaitu depresi. Kondisi ini membuat penderitanya lebih mudah merasa gelisah dan senantiasa berpikiran hal buruk. Perasaan dan pikiran yang dipenuhi dengan hal negatif tentu akan membuat kehidupannya menjadi tidak tenang. Apabila kondisi ini tidak mendapatkan penanganan, akan berdampak buruk pada risiko bunuh diri.
Bipolar
Selain depresi, masalah kesehatan mental lainnya yaitu bipolar. Kondisi ini diperlihatkan dari perubahan hati atau mood seseorang. Mulanya seseorang akan merasakan perasaan yang melonjak, namun seketika bisa turun drastis. Baik itu perasaan sedih maupun bahagia. Kurangnya penanganan akan membuat penderitanya merasa frustasi berat.
Gangguan Kecemasan
Jenis gangguan kesehatan mental selanjutnya yaitu gangguan kecemasan. Masalah kesehatan mental ini ditandai dengan rasa cemas yang terlalu berlebihan. Selain itu, gangguan kecemasan juga membuat daya konsentrasi seseorang menjadi turun. Penderitanya pun akan kesulitan fokus sehingga mengganggu rutinitas setiap harinya.
Skizofrenia
Masalah kesehatan mental yang jangan sampai Anda abaikan selanjutnya yaitu skizofrenia. Tak sedikit masyarakat yang menyebutnya sebagai kesurupan. Saat penderita mengalami skizofrenia, maka akan kesulitan dalam membedakan mana kehidupan yang asli dan hanya mimpi. Selain itu, seseorang yang mengidap skizofrenia juga akan lebih mudah berhalusinasi dan delusi. Lambat laun kondisi tersebut akan membuatnya sulit berpikir.
OCD
Kondisi yang satu ini juga penting diwaspadai. OCD itu sendiri merupakan singkatan dari Obsessive-compulsive Disorder. Seseorang yang mengalami OCD akan senantiasa melakukan hal yang sama berulang kali. Hal tersebut cenderung berlebihan, namun bisa membuat pikirannya menjadi tenang.
Pada dasarnya, penderita OCD menyadari hal tersebut namun tidak mampu untuk menghentikannya. Adapun contohnya ialah memastikan telah mematikan kompor dengan mengecek berulang kali. Selain itu, menutup pintu, mematikan kran air, dan lain sebagainya.
ADHD
ADHD ialah singkatan dari Attention Deficit/Hyperactivity Disorders. Apa itu ADHD? Kondisi ini memperlihatkan penderitanya yang mengalami kesulitan dalam berkonsentrasi. Pada umumnya, gangguan kesehatan mental ini dialami oleh anak-anak. Orang tua pun cenderung kurang memperhatikan dan mengenalinya sejak awal.
Selain menurunkan daya konsentrasi, ADHD juga memiliki gejala lain. Mulai dari mudah lupa, sering melamun, terlalu aktif bergerak, gelisah, ceroboh, banyak bicara, dan kesulitan untuk menahan dini. Biasanya anak yang mengalami ADHD cenderung kesulitan untuk bergaul. Meski begitu, bukan berarti minder.
Gangguan Makan
Apabila Anda mengalami gangguan makan, tentu perlu mewaspadainya dari sekarang. Sebab hal tersebut termasuk gangguan psikologis. Gangguan kesehatan mental ini sendiri seringkali terlihat dari pola makan yang terlalu berlebihan dan dilakukan secara terus-menerus.
Selain itu, bisa pula sebaliknya. Penderita tak mau makan sama sekali. Apabila hal tersebut hanya didiamkan, maka tubuh tak akan mendapatkan nutrisi. Seiring berjalannya waktu, bukan hanya mengganggu kesehatan mental saja, melainkan juga kesehatan fisik.
Cara Mengatasi Masalah Kesehatan Mental
Cara menangani masalah kesehatan mental itu beragam. Adapun salah satunya yaitu menerapkan gaya hidup sehat. Mulai dari konsumsi makanan bergizi, rutin berolahraga, minum air putih, dan beristirahat secara cukup.
Dengan gaya hidup sehat, maka menjalani kehidupan akan terasa lebih menyenangkan. Perasaan bahagia juga bisa selalu terpancar. Namun tahukah Anda bahwa ada cara paling efektif untuk mengatasinya. Apa itu? Caranya ialah dengan hipnoterapi.
Tak perlu repot-repot datang ke tempat hipnoterapi, Anda bisa melakukannya dengan menggunakan aplikasi Myheal. Dalam situs Myheal.io, aplikasi ini menyajikan beragam konten menarik yang bisa Anda akses secara online.
Konten online tersebut seperti marah berlebihan, kuat menghadapi masa-masa sulit selama di tempat kerja, insomnia, melepas stres, memaafkan diri sendiri, dan masih banyak lagi.
Cukup meluangkan waktu selama 30 menit, maka bisa menghilangkan segala jenis gangguan kesehatan mental seketika. Pikiran bisa menjadi tenang sehingga tubuh terasa sehat. Jangan ragu untuk ikut menggunakan Myheal dan buktikan sendiri manfaatnya.